Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

[DHCP SERVER ]Cara Menyambungkan Mikrotik Ke Internet Via Modem ZTE Indihome

Ok melanjutkan postingan saya yang lalu tentang [DHCP SERVER]Cara Menuat IP otomatis di komputer lewat Mikrotik kalau sebelumnya kita hanya membuat DHCP Server agar setiap komputer - komputer client bisa mendapatkan IP secara otomatis tanpa perlu kita repot repot setting ip di komputer satu persatu secara manual nah pertanyaanya bagaimana caranya agar setiap komputer yang di DHCP Server sebelumnya kita buat bisa mengakses internet..? maka dari itu kali ini saya akan berikan tutorial cara sederhananya..
Nah sebelum kita menghubungkan Koputer Komputer Client ke internet kita perlu menghubungkan Mikrotik kita ke Internet terlebih dahulu karena secara logika mikrotik sebagai jembatan untuk menghubungkan antara modem dan komputer kalau sobat masih bingung saya akan berikan Ilustrasinya pada gambar dibawah :


 Cara Menyambungkan Mikrotik Ke Internet Via Modem ZTE Indihome
Nah bisa dipahami kalau mikrotik sebagai jembatan maka para komputer client untuk mendapatkan internet maka jembatan atau si mikrotik ini harus terhubung ke internet juga.
Tapi Sebelumnya sobat harus sediakan modem internet indihome yang sudah punya koneksi internet, Kebetulan saya memakai Indihome dengan tipe Modem ZTE dan IP default 192.168.1.1



Nah untuk penghubung Kabel Lan dari Modem Ke Mikrotik gunakan  Port Lan3 kalau port ini tergantung setingan tiap tiap teknisi indihome kalau sobat tidak tau sobat bisa hubungi pihak Indihome untuk mengetahui port Lan yang aktif.



Ok kita Mulai Saja Tutorialnya :
1. Login Seperti Biasa Ke Winbox  Kalau Belum ada Link Download
2. Masuk Ke menu Interface


3. Klik Dua kali pada Eth1 isi Keterangan pada field name (lihat gambar)
4. Masuk ke menu IP - -> Address
 5. Maka Akan Muncul Jendela Baru Silahkan Klik Tanda + lalu isi Sesuai Keterangan digambar :

Ok saya akan sedikit jelaskan kenapa harus diisi  dengan :
Address  : 192.168.1.10/24 Maksudnya adalah ip tersebut di gunakan agar sebagai ini sial alatam port eth1 dengan ip 192.168.1.10/24 nah ip ini tidak boleh sama dengan IP default modem dan IPnya harus satu Segmen yaitu 192.168.1.??/24 Bebas asal jangan pakai IP default modem.
Network :
192.168.1.0 kalau ini akan terisi otomatis jadi sobat tidak perlu mengisi repot repot
Interface : Eth1- Modem kalau ini adalah Port kabel yang ada pada pada Mikrotik kabel yang tercolok adalah Eth1 menuju ke Modem Internet


6.  Lalu Masuk ke Menu IP - -> ROUTES 
 7. Pada Jendela Routes List Klik tanda + Maka akan muncul Jendela baru Silahkan Isi sesuai keterangan digambar bawah : sobat hanya perlu mengisi Gateway saja dengan IP Modem.
Nah ada yang perlu saya jelaskan untuk Field GATEWAY : 192.168.1.1 ini adalah IP default Modem dan kebetulan modem saya memakai IP default
192.168.1.1 tapi ada beberapa jenis modem seperti Huawei memakai IP yang berbeda silahkan disesuaikan dengan IP modem Sobat , kalau sudah Langsung Klik OK.

8. Ok selanjutnya kita Atur dulu Jam pada Mikrotik Pilih Menu System --> Clock

9. Atur Jam sesuai dengan kondisi Sobat sekarang ya.

10. Kemudian Masuk ke  Menu SYSTEM -- > SNTP Client 

11. Masukan sesuai keterangan yang di gambar bawah :


 Fungsinya adalah agar Jam yang tadi kita atur agar terupdate secara otomatis atau tersingkronisasi.

12. Ok Masuk Ke menu IP --> FIREWALL 

13. Maka akan muncul jendela baru pilih Tab NAT Klik Logo +  Lalu Isi kan keterangan Sesuai  Pada Tab GENERAL pada Chain pilih SrcNat kalau sudah pindah ke Tab ACTION Pilih Masquerade Lalu OK. lihat gambar:


Nah jika sobat mengikuti dengan benar maka komputer client seharusnya sudah bisa internet.
Tapi sebelumnya sobat semua sudah membuat DHCP server ya ,kalau Belum Sobat bisa Ikuti langkah nya Disini [DHCP SERVER]Cara Menuat IP otomatis di komputer lewat Mikrotik

Semoga Bermanfaat jika ada yang belum jalan jangan sungkan untuk komen. agar ilmu kita saling bertambah.

Posting Komentar untuk "[DHCP SERVER ]Cara Menyambungkan Mikrotik Ke Internet Via Modem ZTE Indihome"